Resep Ikan Kakap Bakar – Ikan Bakar merupakan salah satu hidangan sederhana yang enak dan digemari banyak orang. Ada banuak cara orang memasak ikan bakar, ada yang ikannya langsung dibakar setelah itu baru diolesi dengan bumbu kecap, ada juga yang ikan dilumuri dulu dengan bumbu halus kemudian dibakar, atau ikan dikukus dulu bersama bumbu halus barulah di bakar
Untuk kali ini kami akan membagikan resep Ikan Kakap yang enak dan manyuss. Cara memasak Ikan Kakap Bakar ini menggunakan bumbu halus dan santan, sehingga tak heran jika rasanya enak dan gurih. Ikan Kakap bakar ini sangat mudah untuk Anda temukan karena ada di warung kaki lima sampai rumah makan terkenal
Tetapi untuk menyajikan menu yang sehat dan lezat untuk keluarga Anda, sebaiknya Anda coba masak sendiri Ikan Kakap Bakar dengan mengikuti panduan atau petunjuk memasak dari kami. Untuk memasak Ikan Kakap Bakar, Anda harus menyiapkan beberapa bahan seperti berikut ini,
Bahan Resep Ikan Kakap Bakar
- 1 kg ikan kakap segar
- 1 butir kelapa, kemudian haluskan dan ambil santan kental dan sedikit santal encer
- 2 buah tomat, iris dadu
Bumbu Ikan Kakap Bakar Yang Dihaluskan
- 8 siung bawang merah
- 10 buah cabai merah
- 2 ruas jahe
- 2 ruas kunyit
- 3 sendok makan air jeruk nipis dari 1 buah jeruk
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa jika dibutuhkan
Cara Memasak Ikan Kakap Bakar
- Pertama, buang isi dan sisiknya, setelah cuci besih dan tiriskan
- Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis, kemudian diamkan sebentar
- Sembari menunggu ikan, kita Masak santan kental dengan menggunakan panci terbuka dan terus diaduk agar tidak pecah
- Setelah agak lama, masukkan santan encer dan bumbu yang telah dihaluskan, kemudian masukkan irisan tomat, lalu masak sampai santan menjadi kental dan meletup, setelah itu angkat dan dinginkan sebentar
- Berikutnya, lumuri ikan dengan santan yang telah dicampur dengan bumbu halus, kemudian panggang ikan sambil diolesi dengan sisa bumbu yang ada
- Setelah ikan matang sajikab bersama nasi putih, lalapan dan sambal
Demikianlah sajian kami mengenai Cara Membuat atau Resep Ikan Kakap Bakar. Semoga bisa bermanfaat bagi Anda yang membutuhkan