Resep Sop Ayam – Musim kemarau segera berakhir dan saat ini Anda harus bersipa menghadapi musim penghujan dan ancaman banjir. Salah satu ciri musim penghujan adalah turunnya suhu udara sehingga mengakibatkan Anda gampang terserang penyakit flu, batuk, kepala pusing dan lain sebagainya.
Banyaknya Ancaman penyakit di musim penghujan tentu membuat Bunda sekalian khwatir, tetapi sebagai seorang Bunda yang baik dan profesional Anda tentu sudah memiliki kiat khusus agar anggota keluarga Anda bisa beraktivitas normal dan terhidar dari serangan penyakit yang membahayakan selama musim penghujan
Resep Sop Ayam
Salah satu kiatnya adalah menyediakan makanan yang enak dan sehat serta mampu menghangatkan tubuh. Oleh karenanya kali ini kembali kami hadirkan resep memasak Sop daging Ayam Spesial untuk menghangatkan tubuh Anda. untuk menikmati Sop Ayam spesial Anda harus menyediakan beberapa bahan seperti berikut ini
Bahan Sop Ayam Spesial
- ½ kg daging ayam segar, kemudian potong kecil dan cuci bersih
- 2 buah wortel, kemudian kupas sampai bersih dan iris melintang atau sesuai dengan selera Anda
- 3 siung bawang putih, dimemarkan kemudian cincang halus
- ½ buah bawang bombay, kemudian iris halus
- 2 cm jahe, dimemarkan
- 2 batang daun seledri, kemudian potong kecil
- 2 sendok makan air jeruk nipis
- 1 sendok teh mericah bubuk
- Garam secukupnya
- ½ sendok teh gula pasir
- 1 batang sereh, digeprek
- ½ L air
Cara Membuat Sop Ayam Spesial
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan sedikit garam, kemudian diamkan selama 10 menit, setelah itu cuci bersih, lalu tiriskan ayam tersebut
- Rebus air sampai matang, lalu masukkan daun bawang dan daun seledri, setelah itu masykkan irisan daging ayam, sereh, dan jahe, kemudian masak sampai ayam matang dan kaldu ayam keluar
- Di wadah lain, panaskan wajan dan minyak goreng kemudian tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum setelah itu masukkan ke dalam sop
- Masukkan wortel, garam, merica, dan gula pasir, kemudian masak sampai wortel lembut dan ayam matang
- Selanjutnya sop ayam spesial sudah siap untuk dihidangkan